CIMAHI – Bhabinkamtibmas Polsek Gununghalu Polres Cimahi Polda Jabar Bripka Indra Gunawan laksanakan kegiatan sambang door to door system yang secara rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk menjalin kemitraan dengan warganya guna mencari informasi yang berkembang sekaligus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas. Rabu (25/01/2023) siang.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Bripka Indra Gunawan bertemu serta menjenguk warga yang sakit An. ibu Erah dan tidak lupa Bhabinkamtibmas memberikan Himbauan lalu solusi terkait pencegahan serta antisipasi makanan yang mengandung zat berbahaya bagi kesehatan, tak lupa pesan bhabinkamtibmas apabila ada yang perlu dilaporkan segera laporkan kepada pihak kepolisian.
Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono menyampaikan bahwa dalam sambangnya ini Bripka Indra memberikan pesan-pesan kamtibmas, yang mana meminta untuk bersama-sama menjaga kamtibmas khususnya di lingkungan masing-masing, diharapkan jika melihat atau mendengar ada gangguan kamtibmas agar segera melaporkan kepihak yang berwajib untuk ditindak lanjuti melalui nomor telpon dan wa yang sudah disebar melalui pamphlet, pungkasnya.
Red***